Spoiler.id – Setelah pemungutan suara selesai, K.H. Piyatno selaku Ketua Thareqat Shiddiqiyah Provinsi Bengkulu memberikan himbauan kepada seluruh masyarakat Bengkulu.
Beliau mengajak agar setelah pemilu, semua warga provinsi Bengkulu tetap menjaga kerukunan antar sesama.
Beliau menyampaikan bahwa pemilu hanyalah sebuah proses demokrasi yang harus dilalui oleh negara dan tidak seharusnya memecah belah persatuan dan kesatuan bangsa.
Beliau juga menekankan pentingnya menjaga kedamaian dan keamanan di provinsi Bengkulu.
Beliau mengingatkan bahwa kerukunan antar sesama adalah sebuah kunci untuk mencapai kemajuan dan kesejahteraan bersama. “Tanpa kerukunan, sulit bagi sebuah daerah untuk berkembang dan mencapai tujuan bersama”, pungkasnya.
Pewarta: Yulisman
Editor: Man Saheri